AKG Games Bermitra dengan RetroBot untuk Mendistribusikan PotenDogs – Kekayaan Intelektual Peringkat Teratas di Indonesia dan Filipina

    0
    AKG Games Bermitra dengan RetroBot untuk Mendistribusikan PotenDogs - Kekayaan Intelektual Peringkat Teratas di Indonesia dan Filipina

    AKG Games, game publisher local dan perusahaan hak kekayaan intelektual telah mengumumkan kemitraan dengan Studio animasi 3D terkemuka – RetroBot. Kemitraan ini memberikan AKG Games hak mengelola animasi dan hak lisensi produk untuk kekayaan intelektual baru RetroBot – PotenDogs di Indonesia dan Filipina.

    PotenDogs adalah animasi 3D CGI Korea yang dibuat oleh Studio RetroBot. Sejak debutnya di Korea pada bulan April 2021, telah menjadi kartun yang paling banyak diunduh melalui layanan Video On Demand dari Educational Broadcasting System (EBS) Korea.

    Animasi ini fokus pada anjing yang dapat berubah menjadi makhluk dengan kekuatan super power yang disebut “PotenDogs”. Mereka terbagi menjadi dua kelompok: ‘Podongnet’ yang menginginkan hidup berdampingan secara damai dengan manusia, dan ‘Goldfangs’ yang menyimpan dendam terhadap seluruh umat manusia. Kedua kelompok itu bertempur satu sama lain setiap hari. Namun, manusia tidak peduli dengan apa yang terjadi di dunia Potendog dan bagaimana hal ini dapat mempengaruhi kehidupan semua orang. Kemudian suatu hari, ‘Kai, anggota yang paling dielukan dari ‘Podongnet’ bertemu secara kebetulan dengan ‘Wongsuk’, seorang anak pemalu yang menginginkan seekor anjing, dan mereka mulai bekerjasama. Bertarung melawan ‘Goldfangs’ Bersama-sama, ‘Kai’ dan ‘Wonsuk’ membangun persahabatan yang istimewa. Seiring berjalannya waktu, mereka bertemu dengan PotenDogs lainnya dan manajer PotenDog dan bersama sama, mereka menjalankan misi yang tak terhitung jumlahnya untuk menjadikan dunia tempat yang lebih baik bagi anjing dan manusia.

    Untuk melihat pratinjau animasi: https://youtu.be/RMjWPKGY-X8
    PotenDogs dapat disaksikan di EBS TV Korea di hari Senin – Rabu 5.35 PM KST (episode utama) dan Sabtu 10 AM KST (rerun).

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here